Amvesindo diwakili oleh Eddi Danusaputro (Ketua), Chrismanto Saragih (Wakil Ketua III) beserta staf, melakukan kunjungan ke anggota PMV di daerah yaitu Sarana Kaltim Ventura (SKV) sekaligus site-visit ke beberapa Pasangan Usahanya, yang berskala kecil dan skala besar.

Dalam agenda ini, perwakilan Dewan Pengurus Amvesindo menabuh optimisme kepada Pasangan Usaha (PU) SKV untuk terus bisa meningkatkan performa bisnisnya serta kunjungan ini menjadi agenda yang penting dalam membangun komunikasi yang intens serta harmonis dengan perwakilan PMV di daerah.

Selain itu, tujuan dari kunjungan kerja Ketua Amvesindo juga ialah untuk melihat secara langsung kinerja PMV di daerah dalam melaksanakan operasional bisnisnya yang memberikan pendanaan kepada UMKM dan/ startup, dalam hal ini SKV yang memiliki mandat sebagai Venture Debt Companies (VDC). Semoga kedepannya, SKV dan umumnya PMV di Nusantara terus bisa mencapai target pembiayaan nasional dan selalu berperan aktif untuk peningkatan perekonomian Indonesia khususnya di ekosistem modal ventura.